Jerman Berhasil Mengalahkan Ukraina Dengan Skor 2 - 0

14.58

BeritaBolaEuro2016

Berita Bola Euro 2016.Babak penyisihan Grup C baru saja selesai,Jerman dan Polandia sama - sama meraih kemenangan.Jerman memulai kiprahnya di Piala Eropa dengan sempurna. Jerman memetik kemenangan 2-0 atas Ukraina dalam pertandingan pertama mereka di Grup C.Pertandingan ini berlangsung di stadion Stade Pierre Mauroy, Lille.

Jerman menurunkan skuat terbaik nya kala melawan Ukraina.Jaochim Loew sebagai pelatih menurunkan skuad juara Piala Dunia 2014 saat berhadapan dengan Ukraina di laga perdana Grup C Piala Eropa 2016.

Dengan penguasaan bola sebesar 63%, Jerman melepaskan 18 percobaan mencetak gol, sembilan di antaranya mengarah ke gawang. Sementara Ukraina hanya mencatatkan tujuh upaya mencetak gol, tapi hanya tiga yang berstatus mengarah ke gawang.

Jerman membuka keunggulannya di babak pertama pada menit ke-19 lewat sundulan Shkodran Mustafi.Keperkasaan Jerman ditunjukkan dengan menambah gol babak kedua untuk menyegel kemenangan 2-0 lewat sepakan Bastian Schweinsteiger.

Dibalik kemenangan Jerman ini gelandang asal Real Madrid yakni Toni Kroos sebagai pemain terbaik di pertandingan ini.Toni Kroos memang mencatat nilai 9,3. Selama 90 menit pertandingan, Kroos melakukan tiga tembakan langsung ke gawang Ukraina. Salah satunya berhasil membentur gawang Ukraina.

Penampilan impresif nya ditunjukkan ketika dirinya berhasil menghasilkan empat dribble sukses dan 93 persen passing sukses. Ia juga berhasil memenangkan duel udara dan melakukan tekel bersih sebanyak dua kali.

Dengan hasil ini,Jerman memuncaki klasemen sementara Grup C dengan 3 poin.Di sisi lain,Polandia berhasil mengalahkan Irlandia Utara dengan skor 1 - 0.Meskipun demikian,Polandia harus puas duduk di posisi kedua dikarenakan Jerman unggul produktivitas gol.


Pertandingan selanjutnya, Ukraina akan bertemu Irlandia Utara pada Kamis 16 Juni 2016 malam WIB. Sementara Jerman bejumpa dengan Polandia pada Jumat 17 Juni 2016 dini hari WIB.

Agen Bola Euro 2016







Artikel Terkait

Previous
Next Post »